Resep masakan sayur buncis, Kali ini kita akan membuat olahan sayuran dengan
bahan dasar buncis yaitu resep masak sayur tumis buncis, tumis atau masyarakat
biasanya menyebutnya dengan ongseng. Sayur buncis sangat mudah sekali untuk
mendapatkannya baik dari kebun petani secara langsung ataupun kita bisa
membelinya ke pasar-pasar tradisional, disamping itu cara memasaknya juga
sangat guampang buangett, bahkan untuk seorang pemula atau yang lagi belajar
memasak rasanya membuat tumis buncis sangatlah cocok, berikut bahan-bahan dan
cara pengolahan resep masakan sayur buncis:
 |
Resep Sayur Buncis |
Resep Masakan Sayur Buncis Yang Ditumis
- 250 gr
kacang buncis, lalu bersihkan, potong kira 5cm.nan, belah setengah supaya
bumbu lebih menyerap
- 5 sendok makan
air perasan asam jawa (encer)
- 2 buah
bawang merah, iris-iris
- 2 buah
bawang putih, iris-iris
- 1 sendok makan
gula pasir
- garam
secukupnya
- 1 sendok makan
minyak goreng untuk menumis
Cara Pengolahan Resep Masakan Sayur Buncis
- Minyak goreng dipanaskan, bawang putih & bawang merah ditumis
sampai harum. Lalu masukkan buncis, aduk-aduk rata kemudian tutup wajan hingga
buncisnya layu.
- Terakhir masukkan air perasan asem jawa, gula & garam, aduk-aduk
lalu tutup kembali wajannya. Masak sampai matang dan meresap. Angkat dan
masakan siap disantap.
Advertisement
Kumpulan Resep Masakan Indonesia Sehari-hari
Published:
2014-04-01T09:00:00-07:00
Title:Resep Masakan Sayur Buncis Asem Manis
Rating:
5 On
22 reviews